top of page
Writer's pictureSounds Of Color

Agar Kulit Tetap Sehat, Hindari Hal Ini Saat Tidur!


picture from Lapisne.com

Tahukah kalian bahwa tidur secara teratur memiliki khasiat tersendiri untuk kulit wajah kita, kondisi kulit yang sehat bukan hanya dari terdapat dari produk skincare namun cara tidur juga dapat mempengaruhi hal tersebut. Namun jika kalian tidak melakukan cara tidur yang sudah sesuai hal buruk akan terjadi lho pada kulit kalian. Mau tau apa saja? Kalau begitu simak terus ya artikel kali ini.


1. Tidur dengan posisi tengkurap


picture from Bantennews.com

Bagi seseorang mungkin tertidu dengan posisi terlungkap memang paling nyaman saat digunakan. Namun ternyata posisi ini tidak direkomendasi lho untuk kalian karena dapat merusak kulit kalian. Ketika melakukan posisi tengkurap wajah kalian akan secara langsung bergesekan dengan kain yang ada dibantal sehingga kulit kalian rentan terkena kotoran yang tidak terlihat pada bantal kalian. Gesekan pada bantal inilah yang menyebabkan timbulnya kerutan atau garis pada dahi pada ke esokan harinya jika terlalu sering dilakukan.

2. Tidak Mengganti Sprai


picture from Decorrumah.com

Hal kedua yang terjadi pada kulit kalian jika tidak sering mengganti sprai dikasur adalah muncul jerawat di wajah bahkan di berbagai kulit yang terlalu sering bergesekan dengan kain. Hal ini dikarenakan adanya kotoran yang tidak terlihat yang langsung terkena kulit kalian. Mengganti sprai pada kasur maksimal harus dilakukan 1 minggu dalam 2x ya girls, alasanya karena ingin terhindari dari banyaknya bakteri dan kuman yang menempel.


3. Tidur Tanpa Menghapus Riasan


picture from Beautynesia.id

Memang girls jika sudah lelah dari banyaknya aktivitas pasti kita akan lupa dengan hal ini, ya ritual menghapus makeup. Namun apa kalian tahu, bahwa hal ini dapat merusak kulit kalian lho. Bisa-bisa keesokan harinya kulit wajah kalian akan timbul breakout, jerawat bahkan masalah kulit lainya. Jadi untuk kalian jangan sampai lupa menghapus makeup ya, se lelah-lelahnya kalian dari banyaknya aktivitas kalian harus ingta bahwa menghapus makeup itu penting untuk dilakukan.

4. Memiliki pola tidur yang tidak konsisten


picture from Parenting.orami.co.id

Pola tidur yang konsisten ternyata menjadi kunci dari kulit wajah yang lebih sehat lho. Bila kalian memiliki waktu tidur yang berantakan sebaiknya segera perbaiki ya. Karena hal ini ternyata memiliki pengaruh yang besar lho pada kulit. Seperti timbulnya garis-garis halus, kerutan, kulit kasar, kering dan kusam.

Itu dia girls beberapa hal yang harus dihindari agar wajah kalian tidak memiliki masalah kulit. Lakukan secara perlahan ya girls jika kalian belum terbiasa.

23 views0 comments

Comments


bottom of page