Frank Hart merupakan salah satu pria berkulit hitam yang menjajakan karirnya dalam bidang atlet dalam cabang Pedestrianism atau jalan kaki. Disaat kebanyakan orang berkulit hitam sedang memperjuangkan hak kesertaraan dalam ras beda halnya dengan Frank. Nama asli Frank sebenarnya Fred Hichborn namun nama itu berubah semenjak dia menjadi atlet, Frank sendiri lahir di Haiti dan pindah ke AS ketika masih muda dan selanjutnya dia tinggal di Boston pada tahun 1870 dia juga sempat bekerja di toko grosir.
Dilain sisi dalam karirnya sebagai atlet jalan kaki frank telah memenangkan perlombaan pertamanya di Boston Music Hall pada bulan April 1879, dalam perlombaan itu dia berhasil mencetak rekor 191,5 km dari 13 putaran dalam 29 jam dalam kemenangan ini dia berhasil mendapatkan uang sebesar 100 USD dan Medali Emas Englehardt. Setelah dalam perlombaan itu Frank sendiri seringkali mengikuti perlombaan lainya dan seperti pada dugaan awal bahwa Frank akan memenangkan semua perlombaan itu. Ternyata usaha tidak mengkhianati hasil, setelah perlombaan itu Frank sendiri dilirik oleh salah satu atlet jalan kaki yaitu Daniel O’Leary seorang atlet yang lebih dulu terkenal dibanding dengan Frank.
Daniel tertarik untuk menjadikan Frank sebagai anak didiknya, karena dia kagus saar melihat usaha dan kerja keras yang sudah Frank lakukan dan hal inilah yang membuat dia tertarik mengambil Frank sebagai anak didiknya. Daniel mengajarkan Frank bagaimana untuk mendapatkan gaya dan sikap berjalan yang sempurna. Satu tahun kemudia, Daniel mengikut muridnya itu yang bukan lain adalah Frank kedalam kontes Astley Belt International ke-5 selama enam hari di Madison Swuare Garden, New York dengan hadiah kontes sebesar 2.730 USD untuk minimal posisi juara 4. Tanpa disangka-sangka ternyata Frank menjadi salah satu pemenang disana, sekaligus menjadi pemilik rekor terbesar dunia dengan berjalan sejauh 909,2 km atay 151,2 km/hari.
Frank berhasil mendapatkan uang sebesar 21.567 USD dalam kejuaraanya selama enam hari itu. Setelah mencetak rekor besar itu nama Frank semakin naik dan mulai dikenal oleh lapisan masyarakat di Amerika Serikat. Beberapa surat kabar juga memuat tentang dirinya karena sudah berhasil menjadi salah satu warga kulit hitam yang berhasil mencetak rekor sebesar itu.
Комментарии