Seringkali tergiur dengan testimonial yang menunjukkan bahwa dengan mengonsumsi suplemen pemutih yang mengandung glutathione, akan memutihkan kulit jika rutin di konsumsi. Namun kita juga harus bijaksana dalam bertindak, karena bisa jadi terdapat efek samping yang merugikan jika dikonsumsi secara berkala. Menurut dr. Ulfi Umroni, alodokter.com, Secara umum efek suplemen pemutih adalah mengurangi produksi melanin, dan melanin ini berfungsi sebagai pelindung dari sinar uv matahari. Pada saat pelindung ini berkurang, maka perlindungan kulit kita terhadap sinar uv juga berkurang, bila berkurang, maka dapat beresiko radiasi uv yang dapat menyebabkan kerusakan kulit, seperti kanker kulit. Sehingga lotion sun block biasanya dibutuhkan. Selain itu, penggunaan jangka panjang dan dosis besar dapat beresiko menyebabkan gangguan fungsi ginjal. Sehingga kita harus bijak, terhadap penggunaan suplemen ini, yaitu melakukan pemeriksaan fungsi ginjal secara rutin, minimal 1 tahun sekali, dan mengevaluasi paparan sinar uv pada kulit kita.
Menurut dr. Andre Zaini, sehatq.com, masih belum ada penelitian terlalu banyak mengenai edek samping dari mengonsumsi suplemem glutathione. Namun, ada beberapa kekhawatiran bahwa penggunaan suplemen glutathione dapat menyebabkan kram dan kembung. Selain itu beberpaa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap suplemen glutathione seperti ruam. Karena terdapat beberapa bukti bawha glutathione dapat memberikan manfaat tertentu ketika diambil dalam bentuk suplemen. Tapi manfaatnya karena pengikatan L-sistein, karena glutathione dicerna menjadi asam amino. Berikut beberapa temuan dari studi yang ada:
Colitis ulsertiva
Penyakit radang usus seperti colitis ulserativa ditandai oleh stress oksidatif, dan glutathione adalah antioksidan kunci dalam jaringan pencernaan. Para ilmuwan menemukan bahwa suplementasi glutathione secara signifikan mengingkatkan kerusakan usus besar pada tikus dengan colitis.
Kesehatan jantung
Pada tes dengan binatang yangg sama menemukan bahwa kombinasi suplementasi glutathione dan olahraga dapat membantu meningkatkan kapasitas antioksidan dan melindungi terhadap kerusakan oksidatif dan penurunan fungsi jantung yang disebabkan oleh reperfusi iskemia (pemulihan aliran darah ke area yang sebelumnya mengalami kekurangan aluran darah).
Autisme
Glutathione menunjukkan harapan dalam pengobatan ganguan spectrum autisme, anak-anak dengan gangguan spectrum autism diberikan perawatan selama delapan minggu dengan glutathione dalam bentuk suplemen atau transdermal (sejenis perawatan yang melibatkan pemberian bahan aktif melalui kulit). Hasilnya menjunjukkan perbaikan gejala pada gangguan autisme.
Kulit
Sejumlah produk perawatan pribadi yang mengandung glutathione dipasarkan karena efek pemutih kulitnya. produk-produk ini termasuk sabun dank rim. Namun ada juga yang mengonsumsi suplemen glutathione untuk memutihkan kulit. Meskipun glutathione sering disebut-sebut sebagai solusi alami untuk memutihkan kulit, tidak ada dukungan ilmiah untuk ini.
Setelah membaca penjelasan mengenai glutathione, dan kamu masih mengonsumsinya secara rutin, sangat disarankan untuk konsulkan dengan dokter kulit ahli ketika kamu menggunakan suplemen ini, sehingga resiko yang membahayakanmu dapat segara dicegah.
Comentarios