top of page
  • Writer's pictureSounds Of Color

Hal – Hal Yang Harus Diperhatikan Bagi Kamu Yang Memiliki Kulit Gelap

Pictures by liputan6.com

Memiliki kulit gelap merupakan suatu anugerah yang patut disyukuri, karena pemilik kulit gelap akan lebih rendah untuk terkena penyakit kanker kulit serta dampak negatif dari sinar UV. Namun meski begitu kulit kamu tetap butuh perawatan loh, dilansir dari journal.sociolla.com ini beberapa hal yang harus kamu perhatikan dalam merawat kulit kamu.

1. Perhatikan warna kulit kamu

Hal terpenting adalah kamu harus perhetikan warna kulit kamu, bukan jenis kulit kamu. Seperti yang telah diketahui ada berbagai macam warna kulit, mulai dari yang paling tersng, medium, hingga yang paling gelap, kamu harus bisa skin tone kamu untuk mengetahui perawatan apa dan produk skin care apa yang cocok untuk kulit kamu.

Terlepas dari warna kulitmu, sangat direkomendasikan untuk menggunakan pembersih wajah yang gentle supaya meminimalisir bahan kimia yang terpapar pada kulit atau yang bisa menyebabkan kulit kering. Lalu gunakan produk yang mengandung anti oksidan yang mampu menutrisi kulit dengan baik. Terakhir kamu yang memiliki kulit gelap bukan berarti akan selalu aman dari efek sinar UV, maka dari itu kamu juga harus menggunakan sunscreen untuk perlindungan kulit kamu.

2. Permasalahan kulit yang dialami

Pemilik kulit gelap memiliki kandungan melanin yang banyak pada tubuhnya, hal tersebut dapat melindungi kamu dari resiko penuaan dini serta kanker kulit. Namun, ada pernasalahan lain yang harus kamu perhetikan. Karena kamu memiliki jumlah melanin yang banyak, maka biasanya permasalahan kuit yang akan kamu alami adalah diskolorasi pada kulit.

Ketika si pemilik kulit gelap mengalami permasalahan jerawat pada wajahnya maka pada bekas jerawat akan muncul dark spot, berbeda dengan pemilik kulit cerah dark spot akibat jerawat akan lebih susah dihilangkan untuk kamu yang memiliki kulit gelap. Selain dark spot, permasalahan lain yang biasanya terjadi adalah vitiligo, keloid, dan melanoma.

3. Tips merawat kulit gelap

- Gunakan sunscreen ketika terpapar sinar matahari, memiliki kulit gelap bukan berarti akan aman dari efek sinar UV, justru sinar UV mampu meningkatkan kadar melanin yang ada pada tubuhmu. Akibatnya hiperpigmentasi akan sulit ditangani.

- Segera tangani jika terjadi iritasi pada kulitmu, ternyata iritasi merupakan salah satu penyebab hiperpigmentasi maka dari itu kamu harus segera tangani jika terjadi iritasi pada kulitmu.

- Makan makanan yang sehat, apapun warna dan jenis kulitnya, mengkonsumsi makanaj yang sehat merupakan hal yang terpenting. Perawatan pada tubuh tidak hanya datang dari luar namun juga dari dalam.

6 views0 comments

Σχόλια


bottom of page